Suami saya sebenernya dari Eropa Timur. Tapi doi udah jadi WN Australia. Sehingga untuk menikahi doi, saya harus memiliki visa Australia untuk tinggal menetap bersama nya setelaj menikah. Karena suami saya harap2 cemas terhadap visa tersebut karena jarak diantara usia kami yg terpaut jauh. Jadilah suami saya memutuskan untuk pakai agen immigrasi. Biaya visa sekitar 20-30 juta untuk Visa pertunangan. Plus biaya agen immigrasi yg hampir sama dengan biaya visa tersebut. Suami saya mengeluarkan 5500-6000 dollar untuk sebuah visa demi menikahi saya. Agen tersebut mengurus semua nya, saya hanya memberikan foto kopi dokument dan tanda tangan. Agen mengirim semua dokument tersebut ke Immigrasi. Untuk mendapatkan visa petunangan butuh waktu sekitar 6 bulan sampai 1 tahun. Setelah saya melakukan pernikahan, saya apply lagi visa permanent. Visa tersebut memperbolehkan saya kerja+kuliah serta akses bantuan kesehatan dari pemerintah (medicare). Biaya untuk visa tersebut sekitar 25-30 juta. Karena saya mau berhemat, jadi saya putuskan untuk tidak pakai agent immigrasi. 2-3 bulan setelah saya apply visa tersebut, saya dikirimkan visa pernikahan. Visa yg berlaku sampai visa permanent saya keluar. Visa tersebut memakan waktu sekitar 1-2 tahun. Ongkos VISA untuk menikah dengan WN Australia dan menetap di Australia bisa dirinci sebagai berikut:
1 Visa kunjungan pertama kali 1,5-2 jt
2 Visa pertunangan 20-30 juta
3 biaya agent immigrasi Visa Tunagan 25 juta
4 Visa permanent 25 jt-30 juta
Biaya perintilan
Tiket pesawat ke Australia 2X 10 juta = 20 juta
foto kopi, foto, transport ke AVAC, dll = 500 ribu- 1 juta
Rupa ny ada kenaikan harga. Untuk info lebih jelas silakan buka link ini
http://www.immi.gov.au/Help/Pages/fees-charges/visa.aspx
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.